Cat Semprot Ajaib Yang Bisa Berubah Menjadi T-Shirt

WOW !!! Hanya semprotkan cat khusus ke tubuh, bisa berubah menjadi T-Shirt. Teknologi pembuatan & penemuan ini benar-benar bisa dibilang "amazing".

Pada awalnya, ide kaos dengan cara disemprot ini berasal dari desainer spanyol Dr Manel Torres yang telah menghabiskan hampir sepuluh tahun untuk ide & penemuan hebatnya ini. Kemudian bekerja sama dengan Paulus Luckham, Profesor partikel Teknologi di Imperial College London. Dr. Torres mengungkapkan bagaimana sebuah ide hebat bisa menciptakan pakaian secara instan dan murah, yang semuanya akan menjadi sempurna hanya dengan menyemprotkannya ke tubuh.

Saya benar-benar ingin membuat bahan futuristik, mulus, cepat dan nyaman,” katanya.

Bahan pembuatan kaos semprot ini digagas oleh Dr Torres & Paulus Luckham ini terdiri dari serat kapas, polimer (plastik yang menahan dan mengikat polimer) dan pelarut yang tetap dalam bentuk cair. Campuran ketiga bahan utama inilah yang nantinya digunakan sebagai bahan yang disemprotkan ke tubuh yang kemudian menyatu, saling mengikat, dan berubah menjadi T-Shirt.

Sang penemu berpendapat bahwa ilmu pengetahuan dan teknologi sangat dapat membantu dalam hal perancang busana, yang akhirnya kembali ke prinsip awal tekstil, yang juga diproduksi dengan mengambil serat dan menemukan cara untuk mengikat mereka bersama-sama tanpa harus menenun atau menjahit. Fabrican dan Dr Torres juga berusaha untuk meminimalkan bau pelarut yang berbeda dari pakaian. Dan menurut kabar, bahan temuan mereka ini juga dapat diaplikasikan dalam bentuk celana, topi, busana renang, dll.

Bagaimana prosesnya ?.. Cekidot gan !!





Cekidot Videonya gan :



Bagaimana ?.. Unik ya gan !.. tinggal nunggu kapan teknologi ini bisa masuk ke Indonesia. ^.^

0 Comments:

Posting Komentar